Pages

Ads 468x60px

Sabtu, 05 September 2009

Membuat blog di WordPress

Bagaimana cara membuat blog di WordPress? Samakah dengan di Blogger? Ada beberapa hal yang berbeda, bahkan tidak hanya pada cara-cara pendaftaran, bahkan system kebijakan yang berlaku di keduanya memang berbeda. Mau tahu perbedaanya? Gampang! Daripada anda cuma bisa membayangkan, langsung saja buka blog baru di WordPress. Bagi yang sudah memiliki email bisa langsung melakukan registrasi, sedang yang belum punya email bisa membuat email terlebih dahulu. Untuk memudahkan ...membuat email di Gmail silahkan 'klik' di sini. Sedang untuk Yahoo-Mail di sini. Adapun prosedur registrasi di WordPress sebagai berikut :

  1. Masuklah ke alamat WordPress.com atau 'klik' di sini .
  2. 'Klik Signup' untuk melanjutkan ke proses registrasi.
  3. Isi lengkap halaman registrasi (gambar 1). Yang harus di isi adalah Nama Pengguna (User), Sandi atau kode rahasia, alamat email. Setelah diisi lengkap silahkan 'klik' kotak yang bertuliskan berikutnya (kiri-bawah).
  4. Gambar ke dua berisi nama domain blog, dan judul blog. 'Klik' signup.
  5. Gambar ke tiga menulis nam depan belakang kemudian langsung menuju email anda untuk mengaktifkan blog.
  6. "Klik" tautan seperti di gambar ke empat (mengaktifkan blog).
  7. "Klik" login untuk masuk ke halaman login (masuk log) (gambar ke lima)
  8. Gambar ke-6 ; tulis nama pengguna (user) dan kode rahasia (sandi) dilanjutkan "klik" login.
  9. Selesai suadah. Anda sudah di halaman dasboard blog, silahkan untuk memulai posting ataupun memilih template.

Untuk selanjutnya saya ucapkan selamat bekerja dan selamat menulis semoga lancar-lancar saja. Segala sesuatu di dalamnya bisa dipelajari sambil berjalan.



Penomoran gambar dimulai dari kiri ke kanan.

0 komentar:

Posting Komentar